Polres Ajak Awak Media Bersinergi Saling Koreksi - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Senin, 01 Juli 2019

Polres Ajak Awak Media Bersinergi Saling Koreksi

PRABUMULIH, BS.COM - Usai press realase ungkap kasus pungli di Jalan Lingkar (Jaling) di depan Ruang Satreskrim, Kapolres Prabumulih AKBP Tito Travolta Hutauruk SIK, MH bersama Wakapolres Harris Batara SIK mengelar coffe morning bareng awak media biasa meliput kegiatan Polres Prabumulih.

Coffe Morning ini sendiri, bertujuan mempererat tali silaturahmi Polres Prabumulih bersama awak media, guna sinergitas program yang dijalankan.

Kapolres Prabumulih, AKBP Tito Travolta Hutauruk SIK, MH meengatakan, terkait pemberitaan meminta awak media agar selalu berkoordinasi terlebih dahulu, supaya berita yang keluar bisa diketahuinya.
"Kita tidak pernah melarang awak media meliput, tetapi hendaknya berita yang diterbitkan hendaknya dikoordinasikan terlebih dahulu. Sehingga, berita yang disajikan benar-benar valid dan akurat," pesan Tito, sapaan akrabnya, Senin (1/7/2019).

Kalau beritanya ditidak dikoordinasikan kepada pihaknya kata dia, minimal melalui humas atau para kasat, kapolsek ataupun para kanit.
"Kita akui, memang berita khususnya tangkapan tak jarang awak media dapat dari personel kita di lapangan. Tetapi, jika dikonfirmasi atau dikordinasikan jelas beritanya jauh lebih baik dan bagus," ingatnya.

Termasuk juga, akunya, jika awak media mendapatkan lebih dahulu beritanya di lapangan. Hendaknya, juga harus dikordinasikan. "Sehingga, beritanya berimbang dan lebih baik," bebernya.

Sementara itu, Dino, salah seorang awak media mengaminkan pernyataan kapolres tersebut agar berita, khususnya tangkapan kejadian dan lain-lainnya.
"Ini koreksi dan kritik positif bagi awak media, untuk menyajikan berita lebih bagus lagi. Selain itu, bentuk sinergitas kita dengan polri lebih bagus lagi. Kita juga mendukung program polres, lewat pemberitaan yang berimbang tentunya," pungkasnya.

Ke depannya, aku Dino, seluruh pemberitaan terkait dengan polres. Lebih intens, lagi berkordinasi untuk menghasilkan pemberitaan yang baik, jelas dan valis serta akurat.
"Inikan demi kebaikan dan hubungan baik, memang seharusnya demikian. Saling koordinasi," pungkas pria selaku Pimpinan Redaksi Kompas Sriwijaya tersebut. (Red)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here