EM Bacang Raih Juara Dwi Pangga Cup ke-20 - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Minggu, 05 Januari 2020

EM Bacang Raih Juara Dwi Pangga Cup ke-20


MUARA ENIM, BS.COM - Akhirnya ajang Final Turnamen Sepak Bola Dwi Pangga Cup ke-20, yang sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) 70 Kaveleri TNI AD tahun ini. Tim Kesebelasan Vespa FC Desa EM Bancang, Kecamatan Kelekar Kabupaten Muara Enim menjuarai ajang bergengsi dalam tournamen Sepak Bola Dwi Pangga Cup 20 tersebut.

Dimana Tim Vespa FC Desa EM Bacang yang didominasi pemain muda itu mengalahkan Tim Gabrel FC asal Desa Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan dengan skor 1-0.

Dan hingga peluit panjang dibunyikan oleh Wasit Albert, serta dibantu Hakim Garis Praka Supriono dan Prada Damar Ginting serta Inspektur Pertandingan Serka Jhon Afrizal, akhirnya juara 1 piala bergilir Dwi Pangga Cup 20 diraih Tim Vespa FC dari Desa EM Bacang.

Kepala Desa (Kades) Desa EM Bacang Kecamatan Kelekar Gunawan mengucapkan rasa syukurnya atas kemenangan turnamen ini. Dan, ini untuk yang kedua kali desa dibawah pimpinnya menjuarai turnamen bergengsi Dwi Pangga Cup.
"Alhamdulilah atas juara yang kita peroleh, dan rasa bangga tentunya dapat kita persembahkan untuk desa kita," akunya.

Manager Tim Gabrel FC Desa Lembak Randi Oktaki mengatakan meskipun menjuarai sebagai runer up pihaknya tetap bangga dan pemain sudah maksimal. "Serta berharap kedepan turnamen Dwi Pangga Cup akan lebih baik lagi," ujarnya.

Sementara usai memberikan piala turnamen sepak bola bagi tim sang juara 1 dalam Dwi Pangga Cup ke-20 tersebut, Komandan Batalyon Kaveleri 5/DPC Karang Endah Letkol Shawaf Al-Amin SE menyebutkan turnamen Sepak Bola Dwi Pangga Cup yang diikuti ratusan tim ini telah berakhir.  "Selamat bagi tim yang menjurai ajang turnamen ini. Dan ini bentuk kemanunggalan TNI AD bersama rakyat, khususnya Batalyon Kaveleri 5/DPC Karang Endah yang akan terus memberikan terbaik dalam kemanunggalan bersama rakyat," ungkap Danyon Kav Letkol Kav Shawaf Al-Amin SE.

Tampak hadir di final juga berkesempatan memberikan tropi kepada tim yang berhasil menyabet juara, Wadanyonkav 5/DPC Mayor Candra Alit Saputra, Kapolsek Gelumbang AKP Priyatno SIK, Kapolsek Lembak Iptu Desi Azhari SH, Danramil GLB, pegawai Kecamatan Gelumbang, kades serta unsur lainnya.

Sedangkan bagi para pemenang diberikan hadiah dari panitia penyelenggara kegiatan. Untuk tim juara 1, yakni mendapatkan uang pembinaan Rp 20 juta, 2 Rp 10 juta, 3 Rp 8 juta, juara 4, Rp 5 juta, top scor Rp 1 juta dan pemain terbaik Rp 1 juta. (Junaidi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here