Lurah Ajak Warga Gotong Royong Lingkungan - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Minggu, 05 Januari 2020

Lurah Ajak Warga Gotong Royong Lingkungan


PRABUMULIH, BS.COM - Sarutama SE, Lurah Gunung Ibul (GI), Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih Sumatera Selatan mengajak warganya untuk bergotong royong lingkungan tempat tinggal mereka.

Setidaknya, imbaun tersebut disampaikan Sarutama SE saat menyampaikan sambutan selaku perwakilan warga dipernikahan sepasang pengantin di RT 09, RW 3 Kelurahan Gunung Ibul.
"Marilah warga bersama-sama bergotong royongan," ajak pria berbadan tinggi dan berkulit sawo matang tersebut dihadapan ratusan tamu undangan pernikahan Ogi dan Serli, Minggu (5/1/2020).

Kebersihan lingkungan bersih dari sampah, terutama sampah berserakan didalam got, yakni demi menjaga kesehatan warga itu sendiri. Selain itu, lanjut pria mantan Lurah Sukajadi Prabumulih Timur Kota Prabumulih guna semata-mata demi mengantisipasi terjadinya penyakit DBD musim penghujang sekarang.
"Terlebih kini sudah ada warga yang terjangkit penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) ini. Mudah-mudahan kasus DBD ini tak terjadi di wilayah kita," imbuhnya seraya menyebutkan adanya informasi masyarakat terkait terjangkit kasus DBD asal Dinas Kesehatan (Dinkes) Prabumulih.

Dikatannya, adapun upaya pencegahan jangan sampai hal ini terjadi dibawah pimpinannya terjangkit kasus mematikan ini.
"Dimana masyarakat diminta harus rutin menguras bak mandi di rumah mereka
minimal seminggu sekali," pesannya.
"Bukan hanya itu, juga sebaliknya pun pula menutupi bak-bak penampungan atau membaliknya. Sehingga memanimalisirkan supaya jentik-jentik nyamuk DBD tak dapat berkembang biak," kata dia.

Lebih jauh lurah menyampaikan soal terkait pembangunan di setiap lingkungan RT/RW haruslah segera dilaporkan dengan RT dan RW-nya setempat.
"Baik itu soal pembangunan jalan setapak, lingkungan serta got. Nanti usulan ini disampaikan RT/RW ke kita. Nah, kemudian kita rekap dan dilaporkan kepada walikota buat dibangun," tambahnya.
"Terlebih pada 2020 menyangkut program pembangunan di Bumi Seinggok Sepemunyian pesan walikota kita semuanya harus tuntas dikerjakan," tukasnya.

Terlebih masyarakat setempat menyambut baik niat pemerintah soal pembangunan, dan kerja bakti tempat tinggal di daerahnya harus lebih digalakkan lagi kegiatan bersih-bersih dibandingkan sebelumnya.
"Terutama bersih-bersih drainase kami. Mengingkatkan sekarang musim penghujan untuk pencegahan kena DBD," pungkas lelaki itu dikonfirmasi terpisah media ini didampingi sejumlah masyarakat lainnya. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here