Motif Dendam Junaidi Bacok Hasan Dipucuk Perahu - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Kamis, 09 April 2020

Motif Dendam Junaidi Bacok Hasan Dipucuk Perahu


MUARA ENIM, BS.COM - Diduga motif dendam kepada korban yang akhirnya berujung sang pelaku kini menjadi tersangka. Tersangka itu diketahui adalah Junaidi (62), warga Desa Sungai Rotan, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan (Sumsel). 

Ia ditangkap aparat Polsek Sungai Rotan lantaran telah bertindak kriminal dalam penganiayaan terhadap korban bernama Hasan Basri (60), yang  menjadi korban dari pelaku pembacokan bernama Junaidi tersebut.

Sementara kejadian tersebut pada Selasa, (07/04), sekitar pukul 15:00 WIB, dengan Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) Desa Sungai Rotan, Kecamatan Sungai Rotan,  Kabupaten Muar Enim.

Kapolres Muara Enim, AKBP Doni Eka Syaputra, SH, SIK, MM melalui Kapolsek Sungai Rotan AKP Edy Nuryanto, membenarkan penangkapan pelaku penganiayaan bernama Junaidi. Dimana pelaku ditangkap saat berada di rumahnya yang kemudian gelandang petugas kepolisian ke Polsek Sungai Roran berikut barang bukti (BB) kejahatannya.
"Berdasarkan laporan dan keterangan beberapa saksi tersebut kita perintahkan Kanitreskrim Aipda Heri Defriansyah SH untuk menangkap pelaku," ungkapnya.

Dikatakan kapolsek, pelaku penganiayaan diduga bermotif dendam karena saling melotot antara pelaku dan korban saat korban diatas perahu yang berpapasan dengan pelaku tersebut. Tiba-tiba pelaku menyabetkan sebuah golok atau parang ketubuh korban hingga mengalami luka berat.

Saat itu beberapa saksi diantaranya melihat kejadian tersebut yang langsung membawa korban dan melaporkan ke Polsek Sungai Rotan
"Kini pelaku telah kita amankan untuk bertanggung jawab atas perbuatannya dimata hukum," tegas AKP Edy Nuryanto. (Junaidi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here