Berikan Penghargaan Kepada Purnawirawan - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Kamis, 11 Juli 2019

Berikan Penghargaan Kepada Purnawirawan


#Terkait Hut Bhayangkara 73

PRABUMULIH, BS.COM - Polres Prabumulih menggelar upacara terkait memperingati Hari Bhayangkara ke-73 tahun ini.

Dimana kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Polsek Timur Jalan lingkar Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih Sumatera Selatan pada Selasa, (10/7/2019).

Upacara itu dihadiri Wakil Walikota Prabumulih, H Andriannsya Fikri SH, Ketua DPRD Prabumulih H Ahmad Palo SE, beserta rombongan dan para tamu undangan lainnya.

Dibarangi dalam upacara itu pemberhentian secara hormat atau pensiun kepada empat purnawirawan, dan pemberian penghargaan kepada beberapa personil Polres Prabumulih dalam menjalankan tugas.

Kapolres Prabumulih, AKBP Tito Hutahuruk SIK, SH selaku pemimpin upacara dalam rangkah memperingati hari bersejarah kesatuan polri itu menjelaskan, pengabdian polri telah dirasakan oleh semua lapisan masyarakat bukan hanya dalam menumpas kejahatan, polri juga terlibat dalam penanggulangan bencana alam bekerjasama dengan TNI.
“Sebagai patriot polri juga suda menunjukan pengabdian kepada masyarakat dalam menuntaskan kejahatan dalam dan luar negeri. Selain itu menumpas korupsi dan menyelamatkan keuangan negara sebesar Rp 2,3 Triliun serta bekerjasama dengan TNI dalam penanggulangan bencana dan menciptakan suasana kondusip,” ungkapnya.
"Sebagai anggota polri kita juga berterima kasih kepada masyarakat karena telah membuat kami menjadi salah satu lembaga yang dipercaya publik setelah KPK dan TNI,” imbuhnya.

Diacara yang sama satuan personil Polres Kota Prabumulih menampilkan peragaan koloni senapan serta tidak ketinggalan demo dari polisi cilik (pocil) turut serta dalam memeriakan HUT Bhayangkara 73 tahun 2019," tukasnya. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here