PRABUMULIH, BS.COM - Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Prabumulih resmi dilantik di Gedung Kesenian Rumah Dinas (Rumdin) Walikota Prabumulih, Kamis, (19/6/2025).
Pelantikan dilakukan langsung Ketua SMSI Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Jon Heri S, Sos. Dalam sambutannya, Jon Heri menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme.
"Serta mendorong seluruh pengurus SMSI agar menjadi garda terdepan dalam menghadirkan informasi yang faktual, berimbang, dan edukatif," pesannya.
Ketua SMSI Kota Prabumulih Terpilih, Hardoko Susanto menyampaikan, komitmennya untuk menjadikan SMSI sebagai pilar media yang bertanggung jawab dan bebas dari berita bohong (hoaks).
"Kami menolak keras segala bentuk penyebaran informasi hoaks. SMSI hadir untuk memperkuat peran media siber yang sehat, mencerahkan, dan beretika,” tegasnya dalam sambutan.
Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah tokoh penting dan perwakilan lintas sektor. Diantaranya Staf Ahli Walikota Bidang Pemerintahan, Mulyadi Karoman, Ketua DPRD Kota Prabumulih, H Deni Victoria SH, MSi, Kajari Kota Prabumulih diwakili Kasi PAPBB Faisyal Basni SH, MH, Kapolres Kota Prabumulih diwakili Kasubag Binkar AKP Sri Djumiati, Pabung diwakili Staff Bung Rendra Munandar, Ketua SMSI Provinsi Sumatera Selatan Jon Heri S, Sos, Dewan Penasehat SMSI Provinsi Sumatera Selatan, H Oktaf riadi SH, BUMN/BUMD dan perusahaan dilingkungan Kota Prabumulih, Kepala OPD Kota Prabumulih, Camat, Lurah, Media Kota Prabumulih, Organisasi-organisasi Kota Prabumulih.
Kehadiran berbagai elemen pemerintahan, dunia usaha, dan organisasi masyarakat ini menunjukkan sinergi kuat dalam mendukung peran strategis SMSI sebagai penjaga kualitas dan etika dalam dunia media digital.
Sementara itu, Oktaf Riadi SH mewakili Ketua SMSI Provinsi Sumsel, dalam sambutannya turut memberikan motivasi kepada jajaran pengurus. Ia menekankan pentingnya peran anggota SMSI sebagai pengusaha media yang profesional, adaptif terhadap perkembangan zaman, dan mampu membangun hubungan sinergis dengan pemerintah. (Ron)

Posting Komentar
0Komentar