3 Bajing Loncat Dihadiahi Timah Panas - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Rabu, 28 Agustus 2019

3 Bajing Loncat Dihadiahi Timah Panas


#Maling Sekeranjang Ayam 

MUARA ENIM, BS.COM -Kawanan bajing loncat atau pelaku Tindak Pidana (TP) pencurian dengan pemberatan sebagaimana yang dimaksud dalam Pasal 363 KUHP, pada Selasa (27/8/2019) berhasil diringkus oleh Team Trabazz Polsek Gunung Megang dan Team Rajawali Sat Reskrim Polres Muara Enim Sumatera Selatan.

Penangkapan pelaku tersebut bertempat di pondok kebun karet Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Muara Enim, sekitar pukul 00.30 WIB.

Ketiga bajing loncat diringkus aparat tersebut, yakni Aperadi alias Peri (28), Arman (22), dan Tiyan Roy Purwanto (17), yang dimana tiga pria ini tercatat warga Dusun 1 Desa Simpang Tanjung Agung Kecamatan belimbing Kabupaten Muara Enim.

Adapun tempat kejadian peristiwa (TKP) dan waktu kejadian kemarin sekitar pukul 00.01 WIB, di Jalan Lintas Muara Enim-Palembang Desa Tanjung Terang Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.

Sementara dalam aksi bajing loncat tersebut yaitu menggasak ayam potong sekeranjang dari sebuah mobil truk melintas di wilayah hukum Polsek Gunung Megang.
"Saat di TKP saya berhenti karena ada suara mencurigakan dari belakang mobil kami. Begitu kami berhenti dan melihat muatan ayam potong sudah hilang pak," ujar sang sopir dan rekannya itu.
"Atas kejadian itu ia bersama kawan sejawat melaporkan hal ini ke Polsek Gunung Megang karena ayam potong satu keranjang lenyap oleh bajing loncat," kata lelaki tersebut.

Kapolres Muara Enim, AKBP Afner Juwono SIK melalui Kapolsek Gunung Megang AKP Faryanto SH didampingi Subag Humas Polres Ipda M Yarmi membenarkan telah menerima laporan dari korban dan menangkap ketiga orang kawanan bajing loncat itu.
"Saat ditangkap 3 pelaku bajing loncat tersebut berada disuatu pondok kebun karet di Desa Tanjung dalam Kecamatan Belimbing. Dimana penangkapan itu oleh Team Trabazz  dengan di back up Team Rajawali Sat Reskrim Polres Muara Enim. Terlebih pelaku terpaksa kita lumpuhkan pelaku karena melawan petugas hendak ditangkap," ungkap AKP Feryanto SH yang langsung memimpin penangkapan 3 kawanan bajing loncat tersebut.
"Kini pelaku dan barang bukti (BB)-nya sudah kita amankan di Polsek Gunung Megang guna pemeriksaan lebih lanjut," tambah kapolsek. (Junaidi)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here