Prabumulih Sabet Penghargaan Kader Posyandu Tingkat Nasional - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Jumat, 13 September 2024

Prabumulih Sabet Penghargaan Kader Posyandu Tingkat Nasional



PRABUMULIH, BS.COM - Kota Prabumulih kembali meraih prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan Juara Harapan 3 Kategori Kader Posyandu Inovasi Bidang Kesehatan pada acara Jambore Kader Tingkat Nasional Tahun 2024.


Penghargaan ini diberikan dalam Malam Penganugerahan dan Apresiasi kepada Kader dan Posyandu Terbaik Tingkat Nasional 2024 yang diselenggarakan di Trans Convention Center (TCC), The Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (13/09/2024).


Acara penganugerahan ini dihadiri berbagai pejabat tinggi, kader posyandu, serta tokoh kesehatan dari seluruh Indonesia. PJ Walikota Prabumulih juga hadir didampingi Inspektorat, DPMD, Disdikbud, Dinas PUPR, Dinsos, Disdukcapil, Diskan, Dinas Perkim, Dinkes, dan Direktur RSUD.


Penjabat (PJ) Walikota Prabumulih menerima penghargaan dari Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin berupa PIN Emas, TAB dan Sepeda yang diberikan Langsung Kepada Fariya Liyanti dari Posyandu Kepodang Indah, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan.


Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas dedikasi dan kerja keras para kader Posyandu Prabumulih dalam mengimplementasikan berbagai inovasi yang efektif dalam bidang kesehatan. Melalui program-program tersebut, mereka berhasil meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan di masyarakat, khususnya dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak.


Elman mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat. Ia menegaskan pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras bersama serta dukungan yang solid dari masyarakat dan pemerintah daerah.

“Terus tingkatkan pelayanan kepada masyarakat. Bukan hanya karena mendapat penghargaan saja, tetapi sebagai bentuk pengabdian. Kita berterima kasih kepada para kader posyandu yang telah berbuat dan menyumbang prestasi terhadap Prabumulih. Terus dikembangkan dan dipertahankan prestasinya,” pesannya. (BN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here