Ribuan Pelajar Ikuti CTPS - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Kamis, 17 Oktober 2019

Ribuan Pelajar Ikuti CTPS


MURATARA, BS.COM - Ribuan pelajar dari tujuh kecamatan di Kabupaten Musi Rawas Utara atau Muratara, Sumatera Selatan, serentak mengikuti kegiatan Cuci Tangan Pakai Sabun atau CTPS.

Acara digelar Dinas Kesehatan (Dinkes) Muratara, dan dilaksanakan oleh setiap puskesmas di masing-masing kecamatan, Selasa, (15/10/2019) sengaja melibatkan anak-anak balita dan usia sekolah, mengingat sampai kini masih banyak anak-anak Indonesia meninggal karena diare, kurang gizi, dan cacingan.
"Selain itu, masih ada pula anak dan orang dewasa tertular dan meninggal karena terinveksi virus flu," terang Kepala Dinas Kesehatan Muratara, Marlinda Sari didampingi Kabid Kesmas, Evi Yuliansa. "Padahal, dengan melakukan perilaku sederhana, cuci tangan pakai sabun, sebenarnya sudah dapat mengurangi resiko tertular penyakit-penyakit tersebut."

Data WHO, menunjukkan perilaku CTPS mampu mengurangi angka kejadian diare sebanyak 45 persen. Serta dapat mencegah penyebaran penyakit cacingan, dan mampu menurunkan kasus infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) dan flu burung hingga 50 persen.
"Sanitasi penting, karena turut menyelamatkan jiwa," tegas Marlinda.
"CTPS harus dibiasakan, sebagai upaya menyelamatkan anak-anak Indonesia terhindar dari berbagai penyakit menular," tambahnya.

Karena itu, kata Marlinda, biasakan CTPS pada waktu-waktu penting, yaitu sebelum makan, sebelum memegang atau pun mengolah serta menyiapkan makanan, setelah buang air besar, setelah menceboki anak, serta setelah kontak dengan hewan dan tanah. Serta membiasakan menggunting maupu  membersihkan kuku secara teratur.
"Ajak teman-teman dan masyarakat sekitar membiasakan perilaku CTPS," imbaunya.
"Sebuah perilaku sederhana namun berdampak luar biasa. Hendaknya CTPS senantiasa dijadikan sebagai kebiasaan, menjadi bagian dari Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari," pesannya.

Langkah mewujudkan Indonesia bersih, sehat, dan berkualitas, tambah dia, dapat dimulai dari hal sederhana dilingkungan rumah tangga, seperti edukasi pada anak dan keluarga tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan, peduli akan kondisi lingkungan sekitar dengan melakukan penghijauan di sekitar rumah, menjaga kebersihan diri pribadi dengan membiasakan CTPS, serta mengajak anak-anak membiasakan CTPS sejak usia dini.

Total sekolah dari tujuh kecamatan yakni Kecamatan Karang Jaya, Rupit, Karang Dapo, Rawas Ilir, Nibung, Rawas Ulu, dan Kecamatan Ulu Rawas, yang ikut CTPS, sejumlah 282 sekolah, dengan rincian 73 TK/RA, 143 SD/MI, 47 SMP/MTS, dan 19 SMA/MA/SMK. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here